Mencuci Handuk Dengan Air Hangat Pemanas Air Tenaga Solar

Mencuci handuk agar bisa lebih bersih maka Anda bisa menggunakan pemanas matahari tenaga solar. Handuk yang kasar dan juga bau pasti akan sangat kurang nyaman untuk digunakan. Terutama jika digunakan setelah mandi yang harusnya bisa menyerap air dengan baik.

Untuk itu cara mencuci handuk juga akan berpengaruh. Beberapa orang mungkin akan mencuci handuk bersamaan atau dijadikan satu dengan pakaian yang lainnya. Padahal hal ini harus dihindari dan lebih baik mencucinya dengan tempat yang terpisah. Untuk itu berikut adalah beberapa hal yang perlu Anda ketahui ketika mencuci handuk.

Mencuci Handuk Dengan Air Hangat Pemanas Air Tenaga Solar

  1. Gantung setelah digunakan

Pertama yang penting dilakukan adalah menggantung handuk yang sudah selesai digunakan. Jadi handuk tersebut tidak harus selalu Anda cuci setiap hari. Cara ini bisa digunakan untuk mengeringkan handuk. Selain itu, lebih baik juga jauhkan handuk tersebut dari lantai.

Cara mengeringkan handuk seperti ini setidaknya bisa Anda lakukan sebanyak 3 kali saja. Setelah lebih dari itu, maka perlu dicuci dengan air hangat dari pemanas air tenaga matahari.

  1. Jangan dicampur dengan pakaian ketika dicuci

Cara yang selanjutnya adalah ketika mencuci handuk lebih baik tempatkan pada wadah sendiri dan jangan mencampurnya dengan cucian yang lainnya. Hal ini karena handuk biasanya tidak membutuhkan banyak detergen. Selain itu jika menggunakan terlalu banyak sabun justru bisa membuat handuk yang kurang lembut setelah kering.

Jadi lebih baik juga dihindari menggunakan pelembut pakaian. Akibatnya nanti bisa menyebabkan lapisan pada serat handuk sehingga kurang bisa menyerap air. Jangan lupa juga untuk memperhatikan kebersihan dari mesin cuci. Hal ini karena mesin cuci yang kotor pastinya akan kotor juga.

  1. Cara mencuci handuk

Untuk mencuci handuk maka Anda bisa menggunakan air hangat dari solar water heater untuk jenis handuk yang berwarna. Sedangkan untuk air panas bisa digunakan untuk jenis handuk berwarna putih.

Setelah itu tambahkan detergen sekitar setengah dari jumlah untuk cucian biasa. Jika ingin membersihkan handuk yang lembap maka bisa menambahkan setengah cangkir cuka ketika akan dibilas.

Cuka ini bisa membantu untuk menghilangkan bau apek. Namun selain itu juga bisa menggunakan baking soda untuk membantu menghilangkan bau dari handuk. Gunakan cuka untuk jenis siklus pencucian air panas dan bisa menggunakan baking soda pada siklus pencucian yang berikutnya.

Juga lupa untuk menggunakan air panas dari pemanas air tenaga solar jika ingin menambahkan baking soda. Hal ini untuk membantu menghilangkan rasa gatal saat menggunakan handuk. Setelah dikeringkan dengan mesin pengering, selanjutnya bisa dikeringkan dengan menjemurnya agar bisa benar-benar kering.

Demikianlah cara yang benar untuk mencuci handuk agar hasilnya benar-benar bersih. Dengan air panas dari pemanas surya tentu saja prosesnya akan jauh lebih mudah dilakukan.

Oleh: intisolarsurabaya.com