Mandi dengan menggunakan air panas dari pemanas air tenaga surya adalah hal yang penting dilakukan bagi beberapa orang. Hal ini karena mandi dengan air hangat bisa memberikan beberapa manfaat yang baik untuk tubuh. Namun ternyata mandi dengan air hangat menggunakan shower juga memiliki beberapa keuntungan dari pada menggunakan cara konvensional atau dengan gayung.
Daftar kelebihan pemanas air tenaga surya untuk shower kamar mandi
1. Lebih hemat air
Mandi air hangat dari pemanas air matahari akan lebih hemat jika dibandingkan mandi dengan menggunakan gayung. Hal ini karena ketika Anda mandi dengan cara konvensional, bayangkan berapa banyak jumlah debit air hangat yang Anda perlukan. Air yang ada dalam bak jika tidak digunakan langsung akan dibuang karena air sudah kotor.
Hal ini berbeda jika mandi air hangat dari pemanas air tenaga matahari menggunakan shower. Dengan menggunakan shower maka kebutuhan air yang digunakan juga akan sesuai ketika mandi.
Dengan menggunakan shower maka pancuran air tersebut bisa membersihkan tubuh dengan rata. Berbeda jika Anda menggunakan gayung dimana akan lebih membutuhkan beberapa kali siram agar lebih bersih.
2. Lebih hemat biaya
Menggunakan pemanas air tenaga matahari juga lebih hemat jika dibandingkan dengan memanaskan air secara konvensional. Dengan menggunakan water heater solar, Anda akan lebih menghemat biaya tambahan untuk memanaskan air setiap bulannya.
Bayangkan jika Anda menggunakan cara memanaskan air secara konvensional. Biaya yang harus Anda keluarkan untuk membeli tabung gas juga akan bertambah. Terlebih lagi sekarang ini harga dari gas juga semakin mahal.
3. Lebih cepat
Ketika Anda ingin mandi dengan menggunakan air hangat solar water heater menggunakan shower akan lebih cepat dibandingkan menggunakan cara konvensional. Hal ini karena dengan menggunakan water heater solar maka secara otomatis air hangat akan langsung keluar dari shower Anda.
Berbeda untuk ketika Anda menggunakan cara konvensional karena lebih membutuhkan waktu yang lama. Anda perlu memindahkan air panas dari panci ke bak mandi dan menunggu untuk diisi dengan air dingin. Hal ini tentunya akan membutuhkan waktu yang cukup lama.
4. Lebih aman
Mandi air hangat dari pemanas air matahari juga akan lebih aman jika menggunakan shower dari pada cara konvensional atau gayung. Terutama untuk orang-orang yang dalam kondisi fisik kurang baik seperti ketika sakit atau manula.
Orang tua yang mandi dengan air hangat menggunakan gayung akan lebih rentan terkena sakit punggung. Selain itu tangan juga akan lebih lelah karena sering mengambil air. Hal ini berbeda jika menggunakan air hangat dari pemanas air tenaga surya dengan shower dimana air bisa secara langsung mengguyur badan.
Oleh: intisolarsurabaya.com